Resep Sayur Asem Enak dan Nikmat

Resep Sayur Asem Enak dan Nikmat | Sebelum kita memulai masuk ketahap pembuatan Sayur Asem terlebih dahulu kita menyiapkan bahan – bahan yang diperlukan :
Resep Sayur Asem Enak dan Nikmat
Berikut bahn - bahan yang diperlukan utntuk membuat Sayur Asem Enak dan Nimat :
1. 0,1 Kg papaya yang masih muda
2. 0,05 Kg melinjo
3. 0,05 Kg daun melinjo
4. 5 buah kacang panjang
5. ½ buah labu siam
6. 1 buah jagung manis
7. 4 lembar kol bagaian dalam “ lunak”.
8. ½ batang terong
9. 2 sdm kacang tanah
10. 2 liter air

Bumbu sayur asem yang akan dihaluskan
1. 6 buah kemiri
2. 5 buah bawang merah
3. 2 buah cabe merah
4. 3 siung bawang putih
5. 2 sdt asam jawa
6. ½ sdt terasi
7. 1 sdm gula merah
8. Garam secukupnya

Bumbu – bumbu tambahan  :
1. 2 lembar daun salam
2. 2 sdm gula merah
3. 1 ruas jari lengkuas

Setelah kita selesai menyiapkan bahan – bahan yang diperlukan, barulah kita masuk ketahap selanjutnya yaitu pembuatan sayur asem

Cara Mudah Membuat Sayur Asem Enak
1. Pertama masak air hingga mendidih, masukkan terlebih dahulu bahan - bahan atau sayuran yang keras seperti kacang tanah, jagung dan melinjo biarkan hingga lunak
2. Setelah itu masukkan bumbu yang telah dihaluskan, lengkuas dan dan daun salam, biarkan hingga mendidih
3. Kenudian masukkan semua sayuran yang belum dimasukkan. lalu Cicipi
4. Tambahkan bila kurang – asam jawa atau garam sesuai selera.
5. Terakhir angkat dan sajikan.

Sebagai tambahan untuk bumbu, asam jawa juga bisa diganti dengan tomat yang masih hijau, rasanya asamnya pasti tetap ada tapi akan emiliki sensai yang berbeda bila menggunakan asam jawa. Gula merah bisa juga diganti dengan gula pasir, namun hasilnya akan jadi lebih bening. dan untuk rasa pedas bisa ditambah ataupun dikurangi dengan cara membuang biji cabe merahnya ataupun bisa diganti dengan cabai hijau

Demikianlah postingan saya tentang Resep Sayur Asem Enak dan Nikmat. Atau bisa lihat Resep Ayam Bakar. Terima kasih Wassalamu’alaikum Wr Wb

Newer Posts Older Posts
© Copyright Resep Makanan dan Minuman Nusantara Published.. Blogger Templates
Back To Top